Hotel Majapahit, Surabaya : Hotel Terbaik Indonesia 2009
Tuesday, February 22, 2011
Hotel Majapahit, Surabaya : Hotel Terbaik Indonesia 2009
by antonsetiawan
Wedding set with Pergola
National Geographic Traveler menggelar survey hotel terbaik di Indonesia yang berlangsung secara online kurun 1 bulan terakhir. Hasilnya, tak kurang dari 500 partisipan ikut memberikan suara (voting) terhadap pilihan-pilihan hotel di situs kami.
Perolehan data ini menggembirakan, karena bisa diketahui berbagai alasan, minat dan cara para responden (konsumen) dalam memilih penginapan. Jelas, kebutuhan atau alasan tinggal di hotel juga beragam, seperti melakukan perjalanan bisnis (kerja) atau berlibur. Hal ini berpengaruh terhadap hasilnya.
Bila urusan bisnis, hotel akan dipilih dekat pusat kota atau sentra bisnis. Contohnya Jimmy Kapoh, responden dari Banjarmasin yang memilih Hotel Borobudur Jakarta. Alasannya, “Selain hotelnya sangat elegan, juga merasa sangat nyaman dan aman berada di hotel ini.”
Sementara untuk berlibur, akan dicari suasana jauh dari keramaian, seperti Eko Setyo Nugroho dari Bekasi, yang menjatuhkan voting kepada Amanjiwo. Alasannya, “Kental nuansa Jawa dan arsitektur serta pemandangannya bagus. Serasa berada di kampung halaman.”
Adapun profil responden adalah, terbesar ada di rentang usia 25 – 29 tahun (34%), disusul usia 30 – 34 tahun (24,1%). Rata-rata, konsumen hotel berusia 32 tahun, dengan presentase pengisi survei lelaki mencapai 76,5% dan perempuan 23,5%, dengan lama menginap rata-rata 1 – 3 hari (64,6%) dan 4 – 7 hari (25,6%). Hampir semuanya memilih tinggal di hotel (90,2%), disusul villa (14,4%), cottage (13,8%) serta resort (12,3%). Sedang kebutuhan menginap karena urusan bisnis atau tugas kantor menempati peringkat teratas (49,6%) dan hanya terpaut sedikit di atas kebutuhan menginap karena berwisata (42,6%).
Uniknya, meski hampir semua hotel dilengkapi fasilitas pemesanan secara online, konsumen lebih suka menelepon untuk pesan kamar, bahkan langsung menuju ke lokasi tanpa menelpon lebih dulu dan ada juga yang menggunakan voucher (kupon) dibeli dari biro perjalanan. Sedang pemesanan lewat internet justru mendapat peringkat paling bawah (6,1%).
Rata-rata, hotel idaman para responsen mesti memiliki fasilitas resto yang menyajikan makanan sesuai selera, dilengkapi kolam renang dan memiliki jaringan Wi-fi. Juga pemandangan dan arsitektur gedung bagus. Ada 10 kriteria hotel yang dipilih responden dan kami lampirkan daftar tiga peringkat teratas di boks berikut. Daftar selengkapnya, silakan simak National Geographic Traveler edisi September 2009.
HOTEL TERFAVORIT
Amanjiwo (Magelang) Nilai 4,23
Hotel Majapahit (Surabaya) Nilai 4,20
Borobudur Hotel (Jakarta) Nilai 4,18
KAMAR TERBAIK
Amanjiwo (Magelang) Nilai 4,50
Shangri-La (Jakarta) Nilai 4,29
Borobudur Hotel (Jakarta) Nilai 4,22
KEAMANAN DAN KESELAMATAN TERBAIK
Borobudur Hotel (Jakarta) Nilai 4,33
Tugu Malang Hotel (Malang) Nilai 4,29
Majapahit Hotel (Surabaya) Nilai 4,29
ARSITEKTUR DAN PEMANDANGAN TERBAIK
Majapahit Hotel (Surabaya) Nilai 4,70
Amanjiwo (Magelang) Nilai 4,65
Borobudur Hotel (Jakarta) Nilai 4,48
KERAMAHAN SOSIAL DAN LINGKUNGAN
Amanjiwo (Magelang) Nilai 4,82
Santika Hotel (Yogyakarta) Nilai 4,60
Majapahit Hotel (Surabaya) Nilai 4,50
KEPUASAN DIBANDING HARGANYA
Amanjiwo (Magelang) Nilai 4,82
Santika Hotel (Yogyakarta) Nilai 4,60
Majapahit Hotel(Surabaya) Nilai 4,50
0 comments:
Post a Comment